SAHAM
 

7+ Rumah Sakit Yang Terdaftar di BEI, Yuk Beli Sahamnya!

by William Fernandes - 23 Feb 2023 - Reviewed by Rifdah Fatin H.

 

Meski perekonomian dunia sedang naik turun seperti roller coaster dan tidak baik-baik saja karena beberapa hal seperti pandemi, konflik Rusia-Ukraina hingga suku bunga acuan.

Namun, bisnis rumah sakit tetap masih baik loh. Hal ini terbukti dari beberapa saham perusahaan rumah sakit berikut ini yang bisa kamu pertimbangkan untuk dibeli sahamnya. Yuk, kita bahas.

 

8 Daftar Saham Rumah Sakit Yang Terdaftar di BEI

 

1. PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk

  • Kode Saham: MIKA
  • Tahun Beroperasi: 1989
  • Tanggal IPO: 24 Maret 2015
  • Fokus Bisnis: Perusahaan rumah sakit ini bergerak dalam bidang jasa konsultasi bisnis dan manajemen termasuk jasa manajemen rumah sakit pada sektor trade, services & investment. Hingga akhir tahun 2021 perusahaan ini sudah mengoperasikan 26 rumah sakit yang tersebar di Pulau Jawa.
  • Harga Saham MIKA per Lembar: Rp3.100 (Per 22 Februari 2023)

 

2. PT Medikaloka Hermina Tbk

  • Kode Saham: HEAL
  • Tahun Beroperasi: 1985
  • Tanggal IPO: 16 Mei 2018
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini bergerak di pelayanan kesehatan yang berkantor di Jakarta. Dimana hingga akhir tahun 2020 perusahaan ini memiliki sekitar 40 rumah sakit yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu PT MEdikaloka Hermina juga memiliki 49 anak usaha. 
  • Harga Saham HEAL per Lembar: Rp1.505 (Per 22 Februari 2023)

 

3. PT Siloam International Hospitals Tbk

  • Kode Saham: SILO
  • Tahun Beroperasi: 1996
  • Tanggal IPO: 12 September 2013
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini bergerak dalam bidang pelayanan kesehatan, yang memiliki tim medis terdiri dari 2.700 dokter umum dan dokter spesialis, serta 10.000 perawat dan staf pendukung lainnya dimana PT Siloam International Hospitals telah melayani hingga 2 juta pasien setiap tahunnya.
  • Harga Saham SILO per Lembar: Rp1.340 (Per 22 Februari 2023)

 

4. PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk

  • Kode Saham: SAME
  • Tahun Beroperasi: 1984
  • Tanggal IPO: 11 Januari 2013
  • Fokus Bisnis: Perusahaan saat ini fokus di bidang pelayanan kesehatan dengan membangun dan mengoperasikan rumah sakit. Saat ini kegiatan usaha PT Sarana Meditama Metropolitan adalah pengelolaan rumah sakit OMNI Pulomas yang berlokasi di Pulomas, Jakarta Timur dan Alam Sutera yang berlokasi di Serpong, Tangerang Selatan yang dimiliki dan dikelola oleh anak perusahaan.
  • Harga Saham SAME per Lembar: Rp306 (Per 22 Februari 2023)

 

5. PT Sejahtera Anugrahjaya Tbk

  • Kode Saham: SRAJ
  • Tahun Beroperasi: 1995
  • Tanggal IPO: 11 April 2011
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini bergerak di bidang rumah sakit dan perawatan kesehatan. Di mana perusahaan memiliki dan mengelola rumah sakit Mayapada yang berlokasi di Tangerang, Banten, dan Jakarta Selatan. Rumah sakit mengoperasikan dan menawarkan pusat media seperti neuroscience, uro-nephrology, kebidanan dan ginekologi, kardiovaskular, ortopedi, gastrohepatologi, pediatrik, onkologi, imunologi, pulmonologi, penyakit dalam, dan pusat poliklinik; layanan rawat jalan, yang termasuk pemeriksaan kesehatan dan klinik gigi; layanan rawat inap, yang terdiri dari kamar umum, superior, deluxe, junior suite, suite, dan presidential suites
  • Harga Saham SRAJ per Lembar: Rp650 (Per 22 Februari 2023)

 

6. PT Royal Prima Tbk

  • Kode Saham: PRIM
  • Tahun Beroperasi: 2013
  • Tanggal IPO: 15 Mei 2018
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini bergerak di bidang layanan kesehatan yang terdiri dari pengadaan jasa rumah sakit, poliklinik, balai pengobatan, rumah sakit bersalin, serta rumah sakit spesialis.
  • Harga Saham PRIM per Lembar: Rp161 (Per 22 Februari 2023)

 

7. PT Bundamedik Tbk

  • Kode Saham: BMHS 
  • Tahun Beroperasi: 1973
  • Tanggal IPO: 6 Juli 2021
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini menyediakan layanan kesehatan yang memiliki teknologi medis modern di beberapa rumah sakit yang tersebar di Jakarta. Selain itu perusahaan juga menyediakan fasilitas lengkap seperti laboratorium, klinik kesuburan, dan klinik gigi di banyak kota di Indonesia.
  • Harga Saham BMHS per Lembar: Rp408 (Per 22 Februari 2023)

 

8. PT Murni Sadar Tbk

  • Kode Saham: MTMH
  • Tahun Beroperasi: 2010
  • Tanggal IPO: 13 April 2022
  • Fokus Bisnis: Perusahaan ini bergerak dalam bidang penyedia layanan kesehatan, dengan fokus pada layanan onkologi dan kardiovaskular. Melalui empat anak perusahaannya, perusahaan ini mengoperasikan enam rumah sakit swasta di Medan, Jakarta, Tangerang, dan Bali.
  • Harga Saham MTMH per Lembar: Rp1.575 (Per 22 Februari 2023)

 

Beli Saham Rumah Sakit Pakai Aplikasi InvestasiKu

 

Itulah beberapa daftar saham emiten yang bergerak pada bidang Rumah sakit di Indonesia yang bisa kamu coba untuk berinvestasi.

Nah, kamu bisa mulai investasi di platform khusus untuk investasi, yakni InvestasiKu!

InvestasiKu, adalah platform investasi online, yang punya banyak produk dan fitur unggul, baik untuk investor pemula maupun profesional. Saat ini, InvestasiKu menyediakan produk saham, dan selanjutnya akan ada produk reksadana, obligasi, dan rencana.

 

Download InvestasiKu

 
Share this article via :
whatsapp-investasiku
 
InvestasiKu-footer
 

#YukInvestasiKu For Better Tomorrow

Download aplikasi InvestasiKu di Android, iOS, dan Windows serta nikmati kemudahan berinvestasi saham, reksa dana, obligasi, dan rencana keuangan

 
Download di Google Play Download di App Store Download desktop version
 

InvestasiKu adalah produk dari PT Mega Capital Sekuritas

Menara Bank Mega, Lantai 2, Jalan Kapten Tendean Kavling 12-14A,
RT 002/RW 002, Kelurahan Mampang Prapatan,
Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kode Pos 12790

Telepon : 021-79175599
Email : customer.care@investasiku.id
WhatsApp : +6282260904080

 
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Spotify
  • LinkedIn
  • Facebook
  • Twitter
Eduvest
 

© 2024 InvestasiKu. All rights reserved.

InvestasiKu adalah aplikasi finansial yang dikelola dan dikembangkan oleh PT Mega Capital Sekuritas, dengan misi membuka akses lebih luas bagi masyarakat pada produk-produk keuangan dengan mudah, aman dan terjangkau. Semua transaksi saham, reksa dana, dan obligasi difasilitasi oleh PT Mega Capital Sekuritas sebagai broker saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sekaligus agen penjual reksa dana yang memiliki izin usaha dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan

OJK KOMINFO