SAHAM
 

10 Saham Market Cap Terbesar di Indonesia

by Estrin Vanadianti Lestari - 13 Mar 2023 - Reviewed by Rifdah Fatin H.

 

Daftar Isi

Kawan Visto! Kalau kamu mau beli saham, kira-kira hal apa saja sih, yang akan kamu lihat dan dipertimbangkan? Pasalnya, tidak sedikit investor atau trader, yang melihat hal tersebut dari tingginya market cap suatu emiten atau saham lho.

Eits, sebentar! Market cap itu apa? Apa indikator yang menilai bahwa suatu saham memiliki nilai market cap yang besar? Lalu, saham apa saja yang menjadi market cap terbesar di Indonesia?

Oke, kita bahas satu per satu ya! mulai dari apa itu market cap. Check this out!

 

Apa Itu Market Cap?

Market cap adalah singkatan dari "market capitalization", atau kapitalisasi pasar yang artinya nilai total saham, yang diterbitkan suatu perusahaan. Perhitungannya, adalah dengan mengalikan jumlah saham yang beredar, dengan harga pasar per saham.

Dengan kata lain, market cap adalah ukuran dari nilai pasar sebuah perusahaan, dan dapat digunakan sebagai indikator kinerja keuangan, serta potensi pertumbuhan suatu perusahaan.

Biar lebih gampang memahaminya, kamu bisa intip contoh simulasi berikut ini:

  • Perusahaan XYZ
  • Jumlah saham beredar: 1 juta saham
  • Harga pasar per sahamnya adalah Rp100

Berapa nilai market cap saham tersebut?

Maka, market cap perusahaan XYZ adalah “jumlah saham beredar x harga pasar per saham” atau (1 juta saham x Rp100 per saham).

Jika nilai market cap suatu perusahaan semakin tinggi, maka semakin besar juga nilai pasar perusahaan tersebut, bahkan bisa semakin besar pula kekuatan pasar yang dimilikinya.

 

Fungsi Market Cap Bagi Investor

Market cap biasanya digunakan oleh investor, untuk membandingkan perusahaan dalam industri yang sama dan memperkirakan potensi pertumbuhan masa depan

Pasalnya, market cap adalah salah satu faktor yang dapat membantu investor dalam memilih perusahaan untuk diinvestasikan. Dengan mengetahui nilai market cap perusahaan, maka investor bisa melihat gambaran tentang ukuran, dan kekuatan pasar suatu perusahaan.

Intinya,perusahaan dengan market cap besar, cenderung lebih stabil dan dapat memberikan hasil yang lebih konsisten, khususnya dalam jangka panjang. Sementara perusahaan dengan market cap kecil, mungkin lebih berisiko, akan tetapi memiliki potensi pertumbuhan yang lebih tinggi.

Manfaat mengetahui nilai market cap selanjutnya juga bisa dijadikan sebagai indikator kinerja keuangan, suatu perusahaan. Hal tersebut dikarenakan bahwa perusahaan dengan market cap besar, memungkinkan juga memiliki kinerja keuangan yang lebih baik, dan menghasilkan laba yang lebih tinggi dibandingkan dengan perusahaan dengan market cap kecil.

Namun, perlu diingat kembali bahwa market cap hanyalah salah satu faktor, yang perlu dipertimbangkan dalam memilih perusahaan untuk diinvestasikan. Karena, masih ada banyak faktor lainnya, yang harus dipertimbangkan.

Misalnya, seperti kinerja keuangan, industri, manajemen, risiko, dan potensi pertumbuhan masa depan. Intinya, sebelum membuat keputusan investasi, pastikan untuk melakukan analisis mendalam dan konsultasi dengan profesional keuangan jika diperlukan.

Tapi kamu penasaran nggak sih? Saham mana saja yang saat ini menjadi market cap terbesar di Indonesia? Mungkin saja, dari informasi tersebut, kamu bisa mempertimbangkan pilihan, sehingga menjadi lebih matang.

 

Baca juga: GDP Indonesia Kuartal 4 2022 Akan Rilis

 

Daftar Saham Dengan Market Cap Terbesar di Indonesia

Jika kita ambil data hingga akhir penutupan perdagangan Desember 2022, kapitalisasi pasar Bursa Efek Indonesia (BEI), tercatat sebesar Rp9.499,4 triliun.

Nah, kalau melihat saham atau emiten mana yang menempati posisi 10 teratas, kira-kira ada saham apa saja? 

Berikut adalah daftar saham dengan market capitalization terbesar di Indonesia periode 30 Desember 2022 dan per tanggal 9 Maret 2023, yang dihimpun oleh DataIndonesia.id dan berbagai sumber lainnya:

 

  1. PT Bank Central Asia Tbk - BBCA
  • Periode 30 Des 2022: Rp1.043,46 triliun, 10,98% dari total market cap pasar, dengan harga Rp8.550/ lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp1.057,08 triliun

 

  1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk - BBRI
  • Periode 30 Des 2022: Rp741,21 triliun, 7,80% dari total market cap pasar, dengan harga Rp4.940/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp729,67 triliun

 

  1. PT Bayan Resources Tbk - BYAN
  • Periode 30 Des 2022: Rp700 triliun, 7,37% dari total market cap pasar, dengan harga Rp21.000/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp614,99 triliun

 

  1. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk - BMRI
  • Periode 30 Des 2022: Rp458,64 triliun, 4,83% dari total market cap pasar, dengan harga Rp9.925/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp485,33 triliun

 

  1. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk - TLKM
  • Periode 30 Des 2022: Rp371,48 triliun, 3,91% dari total market cap pasar, dengan harga Rp3.750/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp396,24 triliun

 

  1. PT Astra International Tbk - ASII
  • Periode 30 Des 2022: Rp230,76 triliun, 2,43% dari total market cap pasar, dengan harga Rp5.700/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp243,91 triliun

 

  1. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk - TPIA
  • Periode 30 Des 2022: Rp207,62 triliun, dengan harga Rp2.570/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp192,05 triliun

 

  1. PT Unilever Indonesia Tbk - UNVR
  • Periode 30 Des 2022: Rp179,31 triliun, 1,89% dari total market cap pasar, dengan harga Rp4.700/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp159,86 triliun

 

  1. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk - BBNI
  • Periode 30 Des 2022: Rp165,69 triliun, dengan harga Rp5.700/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp169,94 triliun

 

  1. PT Adaro Energy Indonesia - ADRO
  • Periode 30 Des 2022: Rp126,66 triliun, dengan harga Rp2.920/lembar
  • Per 9 Maret 2023: Rp90,48 triliun

 

Perlu diketahui, bahwa nilai market capitalization tersebut, dapat berubah setiap hari tergantung pada pergerakan harga saham, di bursa saham. Tidak hanya itu, kamu juga perlu memahami bahwa saham dengan nilai market capitalization yang besar, tidak selalu menjadi pilihan investasi yang terbaik.

Itu artinya, kamu masih harus melakukan analisis di banyak faktor, sebagai bahan pertimbangan. Seperti fundamental perusahaan, tren bisnis, dan faktor ekonomi dan politik yang dapat mempengaruhi kinerja perusahaan dan harga sahamnya.

Nah, kalau sudah tahu saham dengan market cap terbesar, kamu bisa langsung cek harga, dan beli sahamnya, di platform investasi online terbaik seperti InvestasiKu!

Bagaimana tidak, karena di setiap transaksinya, kamu akan mendapatkan point yang bisa digunakan untuk bertransaksi kembali di InvestasiKu, dan juga di seluruh merchant jaringan CT Corp!

Yuk, investasi sekarang juga! Jangan lupa download aplikasi InvestasiKu juga yah!

 

download investasiku

 
Share this article via :
whatsapp-investasiku
 
InvestasiKu-footer
 

#YukInvestasiKu For Better Tomorrow

Download aplikasi InvestasiKu di Android, iOS, dan Windows serta nikmati kemudahan berinvestasi saham, reksa dana, obligasi, dan rencana keuangan

 
Download di Google Play Download di App Store Download desktop version
 

InvestasiKu adalah produk dari PT Mega Capital Sekuritas

Menara Bank Mega, Lantai 2, Jalan Kapten Tendean Kavling 12-14A,
RT 002/RW 002, Kelurahan Mampang Prapatan,
Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kode Pos 12790

Telepon : 021-79175599
Email : customer.care@investasiku.id
WhatsApp : +6282260904080

 
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Spotify
  • LinkedIn
  • Facebook
  • Twitter
Eduvest
 

© 2024 InvestasiKu. All rights reserved.

InvestasiKu adalah aplikasi finansial yang dikelola dan dikembangkan oleh PT Mega Capital Sekuritas, dengan misi membuka akses lebih luas bagi masyarakat pada produk-produk keuangan dengan mudah, aman dan terjangkau. Semua transaksi saham, reksa dana, dan obligasi difasilitasi oleh PT Mega Capital Sekuritas sebagai broker saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sekaligus agen penjual reksa dana yang memiliki izin usaha dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan

OJK KOMINFO