Daftar Isi
PT Blue Bird Group Tbk. (BIRD) diketahui menginvestasikan dana senilai Rp250 miliar ke IKN (Ibu Kota Negara) di Kalimantan. Dari dana investasi yang digelontorkan Blue Bird, Presiden Jokowi ingin meluncurkan transportasi publik ramah lingkungan atau transportasi berbasis listrik di IKN.
IKN Akan Dibuat Kota Hijau Ramah Lingkungan
Seperti yang diketahui sejak awal IKN berdiri, IKN memang akan dibuat dengan konsep kota maju, berkawasan hijau, lingkungan hijau, gedung hijau, transportasi hijau, listriknya hijau, energi hijau, dan lainnya, yang artinya ramah lingkungan.
Sehingga, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk (BLUE), yakni Adrianto Djokosoetono ingin mendukung penyediaan infrastruktur dari dana Rp250 miliar tersebut, berupa unit kendaraan listrik, mulai dari taksi listrik, mobil rental listrik, sampai bus rapid transit listrik (layanan bus perkotaan) jurusan IKN-Balikpapan.
Tidak hanya unit kendaraannya, Blue Bird juga akan mendukung dalam hal pembangunan sarana, seperti halte, park and ride, transfer point, depo, dan charging point yang semuanya akan dikelola secara terintegrasi menggunakan teknologi terbaru.
Rincian Jumlah Unit Kendaraan dan Sarana Pendukung
- 100 Unit Taksi Listrik
- 50 Unit Mobil Rental Listrik
- 10 Armada Bus (IKN - Balikpapan)
- 40 Bus Perkotaan Listrik
- 53 Titik Halte
- 1 Transfer Point (Bus Interchange Station)
- 2 Park and Ride
Proses pembangunan IKN sendiri sudah dimulai, dan sistem transportasi listrik beserta infrastrukturnya ditargetkan mulai beroperasi pada bulan Juli 2024.