HEALINGVEST
 

9+ Aktivitas Wisata ke Nusa Dua Bali, Dari GWK Hingga Puja Mandala yang Penuh Toleransi

by Rifda Arum Adhi Pangesti - 22 Jan 2025 - Reviewed by Lia Andani.

 

Bali selalu menjadi destinasi wisata keluarga, sekolah, maupun healing bersama teman-teman. Pasalnya, liburan ke Bali itu seolah datang mengunjungi negara lain karena alamnya begitu indah dan banyaknya turis di sekitar. 

Salah satunya adalah Nusa Dua yang memiliki beragam pantai dengan resor dan hotel bintang lima. Jika bosan dengan pantai, maka datang saja ke beberapa galeri seni di sana.

Sebagai pecinta pantai atau penggemar seni, sepertinya memang Nusa Dua adalah tempat yang tepat untuk menghabiskan waktu healing

Yuk, simak apa saja aktivitas seru selama liburan di Nusa Dua Bali!

 

9+ Aktivitas Wisata Seru di Nusa Dua Bali, Berani Coba?

Salah satu kawasan di Bali yang cocok untuk healing adalah di Nusa Dua. Tidak hanya aktivitas main air, berenang, dan selancar saja yang dapat dilakukan, tetapi juga berkeliling ke taman budaya yang memiliki salah satu patung tertinggi di dunia. 

Sedikit berbeda dengan kawasan lain, di Nusa Dua ini justru terdapat pusat peribadatan Puja Mandala yang menggambarkan toleransi antar umat beragama di Pulau Dewata.

 

1. Berselancar di Pantai Pandawa

 

Liburan ke Bali tentunya harus bermain pasir dan air di pantai, salah satunya di Pantai Pandawa. Hamparan pasirnya berwarna putih sehingga cocok untuk dijadikan lokasi foto, berenang, atau berbagai olahraga air. 

Konon, nama pantai ini berasal dari pahlawan dari kisah epik Mahabharata yakni 5 Pandawa.

Di sepanjang sisi jalan, terdapat 6 patung batu putih raksasa terbungkus kain Bali. Sebut saja ada sosok Ibu Dewi Kunti, Yudhistira, Bima, Arjuna, Nakula, dan Sadewa. 

Air di pantai ini memiliki kombinasi eksotis antara warna biru dan hijau. Warna hijau tersebut berasal dari rumput laut yang masih dikelola petani setempat sebagai mata pencaharian mereka. 

Perlu diingat bahwa ombak di pantai ini cukup kuat dengan arah yang tidak dapat diprediksi. Bagi para peselancar profesional, ini mungkin menjadi hal baik. Namun bagi orang biasa, wajib hati-hati. 

Biasanya, waktu antara Oktober hingga April menjadi bulan-bulan terbaik untuk berselancar. 

Jika lapar, tenang saja sebab ada banyak restoran lokal di sepanjang pantai menawarkan banyak kuliner sedap. Mulai dari barbekyu seafood, nasi goreng, hingga makanan barat seperti burger dan steak. 

 

2. Wisata Perahu di Pantai Nusa Dua 

 

Pantai Nusa Dua seringnya disebut dengan nama Pantai Mengiat yang terkenal dengan pasir putih bersih, ombak tenang, sehingga tidak terlalu ramai pengunjung. 

Meskipun demikian, di sekitar sini justru ada banyak resor mewah populer di Bali. Aktivitas seru di sini adalah naik perahu kayu tradisional dari para nelayan lokal dan memancing ikan. 

 

3. Permainan Anak-Anak di Westin Family KidsClub

Lokasi: Kawasan Pariwisata Nusa Dua, BTDC Lot N-3, Nusa Dua, Bali

Jika kamu liburan ke Bali bersama anak-anak, coba deh datang ke Westin Family KidsClub yang menjadi bagian dari The Westin Resort Nusa Dua. 

Di sudut taman ada banyak permainan seru dan aktivitas edukasi untuk anak-anak usia 4 sampai 12 tahun. 

Mulai dari melukis wajah, membuat layang-layang, memancing, dan menonton film bersama. Biasanya pada hari Senin pukul 20.00 hingga 21.00 ada kegiatan mengamati bintang bersama-sama. 

 

4. Kelas Golf di Bukit Pandawa Golf & Country Club

 

Lokasi: Jl. Gunung Payung, Banjar Panti Giri, Desa Kutuh, Pandawa, Kula Selatan

Jika kamu suka main golf, maka datang ke Nusa Dua Bali adalah langkah cerdas. 

Di Bukit Pandawa Golf & Country Club ini menawarkan pengalaman bermain golf professional dengan pemandangan tebing kapur. 

Ada 10 dari 18 lubang di lapangan golf ini yang lengkap dengan pemandangan laut. Kamu dapat bermain 1 putaran dalam waktu 2 jam. 

Sama halnya dengan lapangan golf lainnya, ada fasilitas berupa layanan caddy, clubhouse, stik golf, dan restoran dengan berbagai menu andalan. 

 

5. Menikmati Devdan Show di Nusa Dua Theatre

 

Lokasi: Kompleks ITDC Nusa Dua, Benoa, Kuta Selatan

Liburan ke Nusa Dua Bali maka wajib menonton Devdan Show di Nusa Dua Theatre selama 90 menit. Pertunjukan ini diperankan oleh para anak bangsa yang berusaha memperkenalkan beragam budaya Indonesia.

Koreografi memukau diciptakan oleh para penari dan akrobat yang dipadukan oleh tata cahaya, kembang api, panggung yang berputar, hingga hujan buatan. 

 

Baca Juga: 7+ Destinasi Wisata Untuk Pengalaman Spiritual di Bali, Minat Berkunjung?

 

6. Pertunjukan Budaya di Garuda Wisnu Kencana

 

Lokasi: Jl. Raya Uluwatu, Ungasan, Badung

Garuda Wisnu Kencana alias GWK mungkin akan menjadi destinasi wajib bagi seluruh pelajar saat study tour. 

Taman budaya seluas 2,5 km ini terdapat karya seni paling fenomenal yakni Patung Garuda Wisnu Kencana. Patung raksasa setinggi 121 meter ini menggambarkan dewa Wisnu yang tengah menunggangi burung garuda. 

Cukup sering kompleks taman budaya ini dijadikan sebagai lokasi pertunjukan budaya, pameran, atau bahkan acara internasional termasuk KTT G20 2022 silam. 

 

7. Belajar Artefak di Museum Pasifika

 

Lokasi: Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Complex, Block P, Nusa Dua

Di Museum Pasifika ini, ada banyak karya seni hasil tangan 200 seniman dari sejumlah 25 negara. Di antaranya ada lukisan milik Nyoman Gunarsa dan Raden Saleh yang keduanya sama-sama merupakan tokoh seni Indonesia. 

Terdapat 11 ruang pameran dengan masing-masing tema. Misalnya ruang 1 sampai 5 menjadi tempat pameran karya seni asal Indonesia, Italia, Perancis, Belanda, dan Indo-Eropa. 

Ada pula ruang pameran yang berisikan barang-barang dari Asia. Seperti seni tapa dari Oseania dan lukisan eksotis dari Tiongkok serta Jepang. 

 

8. Berkunjung ke Pura Geger

 

Lokasi: Jl. Pura Geger, Sawangan, Kuta Selatan

Kamu wajib datang berkunjung ke Pura Geger yang menjadi salah satu cagar budaya terpenting di Nusa Dua. Pura ini berada di puncak tebing yang menghadap langsung ke Pantai Geger. 

Namun biasanya, ada aturan ketat akan jadwal kunjungan terutama saat acara seremonial seperti Purnama Kanem Kamu bisa mengunjunginya saat bulan purnama dan bulan baru menurut kalender Bali. 

 

9. Belajar Toleransi di Puja Mandala

 

Lokasi: Jl. Nusa Dua, Kuta Selatan, Benoa

Kompleks Puja Mandala menjadi objek wisata yang terdapat 5 tempat ibadah dari agama-agama di Indonesia ini. Yap, di sini ada Vihara Buddha Guna, Pura Jagat Natha, Gereja Katolik Maria Bunda Segala Bangsa, Gereja Kristen Protestan Bukit Doa, dan sebuah Masjid Agung Ibnu Batutah. 

Puja Mandala memang dibangun sebagai pusat peribadatan sekaligus penghormatan atas eksistensi kelima agama besar di Indonesia. 

Tenang saja, Puja Mandala ini terletak di sepanjang jalan utama menuju berbagai objek wisata Bali lainnya seperti Garuda Wisnu Kencana, sehingga kamu tidak perlu repot-repot putar balik. 

 

10. Hati-Hati Berfoto di Water Blow Site Nusa Dua

Jika kamu seorang fotografer yang butuh momentum gelombang air menabrak karang, maka datang saja ke Water Blow Site. 

Di sini, akan terlihat ombak besar dari arah Samudera Hindia yang terus-menerus menghantam tepian batu kapur. Waktu terbaik untuk melihat gelombang pasang dengan ketinggian 30 meter ini adalah bulan Juli atau Agustus. 

Namun kamu harus hati-hati karena di sini tidak ada penjaga pantai di sekitar, sehingga jangan lalai. Untuk masuk ke objek wisata ini gratis. 

 

Baca Juga: Deretan Etika Selama Liburan di Bali yang Wajib Dipatuhi, Jangan Sepelekan!

 

Siap Wisata ke Nusa Dua Bali?

Itulah informasi tentang apa saja aktivitas seru di Nusa Dua Bali yang membuat pengalaman liburanmu akan terasa menyenangkan. Saat liburan ke Bali, jangan hanya bermain ke pantai saja tetapi juga harus mengunjungi museum dan pertunjukan teater yang penuh budaya. 

Menjejakan kaki di Bali tentu saja akan menjadi pengalaman tak terkira. Nah, kamu bisa mewujudkan pengalaman tersebut dengan mengikuti program HealingVest, kolaborasi antara kesempatan healing dengan investasi khususnya reksadana. 

Tanpa basa-basi, ayo segera pilih tujuan healing-mu di sini

 
Share this article via :
whatsapp-investasiku
 
InvestasiKu-footer
 

#YukInvestasiKu For Better Tomorrow

Download aplikasi InvestasiKu di Android, iOS, dan Windows serta nikmati kemudahan berinvestasi saham, reksa dana, obligasi, dan rencana keuangan

 
Download di Google Play Download di App Store Download desktop version
 

InvestasiKu adalah produk dari PT Mega Capital Sekuritas

Menara Bank Mega, Lantai 2, Jalan Kapten Tendean Kavling 12-14A,
RT 002/RW 002, Kelurahan Mampang Prapatan,
Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kode Pos 12790

Telepon : 021-79175599
Email : customer.care@investasiku.id
WhatsApp : +6282260904080

 
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Spotify
  • LinkedIn
  • Facebook
  • Twitter
Eduvest
 

©2025 InvestasiKu. All rights reserved.

InvestasiKu adalah aplikasi finansial yang dikelola dan dikembangkan oleh PT Mega Capital Sekuritas, dengan misi membuka akses lebih luas bagi masyarakat pada produk-produk keuangan dengan mudah, aman dan terjangkau. Semua transaksi saham, reksa dana, dan obligasi difasilitasi oleh PT Mega Capital Sekuritas sebagai broker saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sekaligus agen penjual reksa dana yang memiliki izin usaha dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan

OJK
KOMINFO